Gara-Gara Taal, Jamaah Haji Indonesia Bikin Orang Arab Kebingungan
NYANTRI--Ada sebuah humor di kalangan santri Madura tentang jamaah haji Indonesia. Cerita ini mungkin sudah beberapa kali dimodifikasi namun tetap tak jauh dari subtansi ceritanya. Berikut humor santri tentang jamaah haji Indonesia tersebut.
Seorang guru bahasa Arab di sebuah pesantren memulai pelajarannya dengan cerita humor. Sebut saja nama ustaz tersebut adalah Karim. Pada suatu hari, ada dua orang jamaah haji Indonesia asal Madura, Jawa Timur tengah bersantai-santai di dekat penginapan, sebut saja Latif dan Sofi.
Usia Latif dan Sofi sudah di atas 50 tahun. Mereka hanya lulusan madrasah Tsanawiyah. Pergi haji hasil dari menjual kebunnya. Sekitar 10 menit lamanya mereka duduk santai, tiba-tiba ada seseorang memanggilnya dari kejauhan. Dilihat dari wajahnya bukan orang Indonesia namun orang Arab.
“Ta’al, Ta’al, Ta’al” kata orang Arab tersebut dengan tangan seperti memanggil.
Baca Juga: Gara-Gara Dukhul, Jamaah Haji Indonesia Bikin Raja Arab Tertawa Terpingkal-Pingkal
Latif dan Sofi bergegas menghampiri orang Arab tersebut. Dua jamaah haji ini mengira orang tersebut ingin menawarkan buah siwalan karena berteriak ‘Ta’al’. Sebab buah siwalan dalam bahasa Madura disebut dengan ‘Ta'al’.
Orang Arab tersebut pun bingung ketika Latif dan Sofi menanyakan di mana buah siwalannya. Orang Arab itu pun kian bingung ketika Latif dan Sofi terus memaksanya di mana siwalannya karena ingin segera memakannya. Karena bagi mereka buah siwalan akan segar di makan pada cuaca panas nan terik.
Sofi dan Latif baru berhenti memaksa orang Arab itu menunjukkan buah siwalan setelah datang seorang petugas haji yang menjelaskan bahwa ‘Ta’al’ yang dimaksud orang Arab tersebut ‘Kemari’. Sofi dan Latif pun merasa bersalah dan malu langsung bergegas meninggalkan orang Arab itu.
Semua santri tertawa mendengar humor yang diceritakan oleh Karim. Setelah itu, Karim langsung melanjutkan pelajaran bahasa Arabnya dengan serius.
Artikel menarik lainnya: Cerita Gus Dur Ditagih Biaya Kamar Hotel, Cuma Bayar Pakai KTP
MP3 Juice: Download Lagu Youtube, Bisa Format ke MP3 Saja, Prosesnya Mudah
Savefrom, Download Lagu Youtube MP4, Tanpa Aplikasi, Tanpa Login